Postingan

KALIMAT EFEKTIF

 Pengertian Kalimat Efektif Kalimat efektif dapat diartikan sebagai susunan kata yang mengikuti kaidah kebahasaan secara baik dan benar. Tentu saja karena kita berbicara tentang bahasa Indonesia, kaidah yang menjadi patokan kalimat efektif dalam bahasan ini adalah kaidah bahasa Indonesia menurut ejaan yang disempurnakan (EYD). •Syarat Kalimat Efektif Pada dasarnya, ada empat syarat utama sebuah kalimat dapat dikatakan efektif atau tidak. 1. Sesuai EYD Sebuah kalimat efektif haruslah menggunakan ejaan maupun tanda baca yang tepat. Kata baku pun mesti menjadi perhatian agar tidak sampai kata yang kamu tulis ternyata tidak tepat ejaannya. 2. Sistematis Sebuah kalimat paling sederhana adalah yang memiliki susunan subjek dan predikat, kemudian ditambahkan dengan objek, pelengkap, hingga keterangan. Sebisa mungkin guna mengefektifkan kalimat, buatlah kalimat yang urutannya tidak memusingkan. Jika memang tidak ada penegasan, subjek dan predikat diharapkan selalu berada di awal kalimat. 3. Tid

JURNAL PENYESUAIAN

 Jurnal penyesuaian sendiri merupakan jurnal yang dibuat pada proses pencatatan perubahan saldo di dalam akun yang pada akhirnya akan mencerminkan saldo pada jumlah yang sesungguhnya. Sedangkan ayat jurnal penyesuaian merupakan jurnal yang dibuat untuk proses mencatat perubahan saldo pada beberapa akun. Tujuannya agar saldo menunjukkan jumlah yang sesungguhnya. *Fungsi Jurnal Penyesuaian* Sesuai dengan pengertian yang telah dipaparkan di atas, jurnal penyesuaian pun memiliki beberapa fungsi. Meliputi: •Supaya akun nominal yakni akun pendapatan serta bebannya bisa diakui di suatu periode serta menunjukkan situasi yang sesungguhnya. • Menghitung perkiraan nominal (pendapatan serta beban) sebenarnya dalam periode terkait. • Menetapkan saldo catatan pada akun buku besar di akhir periode sehingga perkiraan saldo kewajiban dan harta (saldo riil) menunjukkan jumlah sesungguhnya. Supaya di akhir periode, akun riil yang berupa harta, kewajiban, serta modal menampakkan situasi sebenarnya.

BUKU BESAR

 Buku besar (Ledger) adalah sebuah buku yang berisi suatu kumpulan akun atau perkiraan (accounts). Akun (rekening) tersebut dapat digunakan untuk mencatat secara terpisah aktiva, kewajiban, dan ekuitas. •Akun – akun buku besar dapat digolongkan seperti berikut ini : 1. Akun Ril (Real Account) adalah suatu akun-akun yang terdapat di dalam neraca, misalnya saja aktiva, hutang, kewajiban dan modal. 2. Akun Nominal (Nominal Account) adalah suatu akun-akun yang terdapat pada laporan laba rugi, misalnya saja pada akun pendapatan dan beban. *Macam – Macam Buku Besar*   1. Buku Besar Umum (General Ledger) Buku besar umum yakni semua perkiraan yang saling berdiri sendiri dan ada dalam suatu periode tertentu seperti pada kas, piutang, persediaan utang dan modal. 2. Buku Besar Pembantu      Buku besar pembantu seringkali disebut juga dengan istilah buku tambahan, yang didalamnya terdapat sekelompok rekening yang khusus untuk dapat mencatat piutang usaha dan utang usaha secara detail. Buku besar p

JURNAL UMUM

 Jurnal umum merupakan jurnal yang digunakan untuk mencatat sejumlah transaksi keuangan yang muncul dalam periode waktu tertentu. Untuk lebih jelasnya, simak pembahasan lengkap tentang pengertian jurnal umum berikut ini. Dalam dunia akuntansi, jurnal umum adalah salah satu hal yang sangat penting, pasalnya jurnal umum merupakan salah satu tahap pencatatan dalam siklus akuntansi yang akan menjadi dasar untuk melakukan perhitungan pada tahap selanjutnya. Fungsi Jurnal umum,yaitu :   • Fungsi Historis Fungsi historis artinya jurnal umum bisa digunakan sebagai sebuah catatan yang di dalamnya mencatat bukti transaksi keuangan secara berurutan sesuai dengan tanggal terjadinya transaksi.  • Fungsi Mencatat Selama ini jurnal umum dimanfaatkan sebagai media untuk mencatat transaksi keuangan yang terjadi di dalam perusahaan secara terperinci dan lengkap. • Fungsi Analisis Jurnal umum juga berfungsi untuk menganalisis transaksi dan menentukan akun mana yang harus didebit ataupun yang harus dikred

PERUSAHAAN DAGANG

 Perusahaan dagang merupakan perusahaan yang memiliki kegiatan utama berupa menyimpan, membeli, serta menjual kembali barang dagang tersebut tanpa memberikan nilai tambah. Yang dimaksud sebagai nilai tambah dalam pengertian di atas yaitu tidak mengubah bentuk atau kuantitas dari sifat barang tersebut, sehingga memiliki nilai jual yang tinggi.   * Ciri - ciri Perusahaan Dagang 1. Pendapatan utama asalnya dari penjualan barang dagangan itu sendiri. 2. Biaya utama atau modal berasal dari harga pokok barang yang terjual serta biaya usaha lainnya. 3. Dalam akuntansinya ada akun persediaan dari barang dagangan. 4. Sebagai media perantara antara produsen dengan konsumen. 5. Antara barang yang dibeli dengan barang yang dijual sama atau tidak terdapat perubahan. 5. Tujuan utama dari usaha ini adalah mencari laba dengan cara menjual dagang dengan harga yang lebih tinggi daripada dengan harga belinya. Jadi, dari ciri di atas dapat kita simpulkan bahwa perusahaan dagang ini mempunyai kegiatan utam

PARAGRAF

 Paragraf adalah kumpulan kalimat yang biasanya mempunyai satu ide pokok dan cara penulisannya sedikit menjorok ke bagian dalam atau menggunakan garis baru. Nama lain dari paragraf adalah alinea. *Fungsi Paragraf Paragraf mempunyai berbagai macam fungsi, diantara beberapa fungsi paragraf diantaranya adalah; 1. Paragraf dalam sebuah kalimat dapat menjadi pengantar sebuah ide-ide, isi kalimat dan kalimat penutup pada tulisan yang dibuat oleh penulis. 2. Mencurahkan suatu perasan dan pemikiran penulis dalam sebuah karya atau kalimat dalam bentuk tulisan yang dibuat secara logis dan dapat diterima oleh pembaca. 3. Paragraf dapat membantu pembaca untuk memahami segala sesuatu mengenai isi dan topik dalam sebuah tulisan. 4. Memudahkan penulis untuk menyusun ide-ide tentang tulisan yang akan dibuatnya. 5. Dapat membantu penulis dalam mengembangkan gagasan-gagasan atau ide dari segala sesuatu yang berhubungan dengan topik yang ingin ditulis menjadi sebuah karya tulis.

KALIMAT

 Kalimat adalah kumpulan kata yang setidaknya terdiri atas subjek dan predikat. Kalimat pun dapat terbentuk dari satu klausa maupun beberapa klausa. *Kalimat memiliki ciri-ciri sebagai berikut: 1. Merupakan satu kesatuan bahasa yang memiliki fonem dan morfem. Fonem adalah bunyi pada sebuah bahasa yang membedakan makna dalam sebuah kata, sedangkan morfem adalah bentuk bahasa yang mengandung arti pada sebuah kata. 2. Dapat berdiri sendiri meskipun tidak ditambah dengan kalimat lengkap. 3. Mempunyai pola intonasi akhir. 4.Adanya huruf kapital dan tanda baca dalam sebuah kalimat.